Sabtu, 21 Januari 2012

ayahku stroke tapi nggak mati (bag3)

BAGIAN 3

A

RUANG TV

BRAM MENDORONG KURSI RODA AYAHNYA. IA MENYALAKAN TV LALU PERGI. AYAH DUDUK SENDIRI DI KURSI RODA. BRAM DIAM SEJENAK, LALU MEMBESARKAN VOLUME TV SEKERAS-KERASNYA. LALU IA PERGI. EMA DATANG MEMBAWA PISPOT DAN SUSU SEGELAS. DITARUH DI DEKAT AYAHNYA, LALU IA PERGI.

B

RUANG MAKAN

ESOK HARINYA, RUANG MAKAN JUGA SEPI DAN KAKU. SEMUA DIAM, MAKAN DALAM KEHENINGAN MASING-MASING
(Catatan; bunyi alat makan dan dapur bisa jadi musik hening sendiri)
MAMA MELANGKAH KE DAPUR, MENGAMBIL POCI AIR PUTIH, MENUANGKANNYA PADA GELAS BRAM. IA LALU MENUANGKAN PADA GELAS EMA TAPI EMA MENARIK GELASNYA DAN MELANGKAH KE DAPUR MENGAMBIL AIR SENDIRI. MAMA DIAM.
(Catatan; adegan semacam ini bisa dikembangkan lagi)
BRAM KELIHATAN GUSAR, TAPI MAMA MENAHAN BRAM. EMA HENDAK MELANGKAH PERGI, MAMA MEMANGGIL, EMA HANYA BERHENTI SEBENTAR LALU SIAP-SIAP HENDAK PERGI LAGI. BRAM TERSINGGUNG.

BRAM
Ema….Asu….!

MAMA
Bram…..apa-apaan kamu?

EMA
Kau bilang apa tadi?

(Melempar botol air kemasan yang tadi dibawanya)

Kamu yang asu! Mau bikin onar apa lagi kamu!?

EMA MENGHAMPIRI BRAM, EMNCAKAR-CAKAR BRAM. BRAM MENAMPAR EMA, EMA TERJATUH.

EMA
Mama bohong…mama bohong…. Mama bilang keadaaannya tidak mungkin seburuk ini. Mama bilang kita pasti sanggup melewati semua ini. Mama bilang ayah akan sembuuh. Kita bias apa ma, kita bias apa sekarang?

BRAM
Tidak akan terjadi apa-apa kalau kamu hanya menangis.

EMA
Ya, karena kamu masih bisa bicarakan semua ini sama mama.

BRAM (Melihat ke arah mamanya)
Ma…

EMA
Karena kamu anak laki-laki kesayangan mama….

BRAM
Em….

HENDAK MENGHAMPIRI EMA, TAPI RAGU DAN KHAWATIR KARENA BEGITU EMA HISTERIS

EMA
Sementara apa yang bias aku lakukan? Sejak semula aku menolak untuk masuk perangkap itu. Anak perempuan dekat dengan ayahnya.

BRAM
Berhenti Ema….

EMA
Supaya aku bias kuat melihat ayah, supaya Bram dan Mama bias menguatkan aku dan aku bias menguatkan kalian….

(Bram Dan Mama Terlihat Tidak Enak)

Tapi apa yang terjadi? Ayah hanya menjadi mayat hidup di sana.

BRAM
Cukup Em….

IA MENUTUP MULUT EMA KUAT-KUAT, EMA MERONTA-RONTA. MAMA TERLIHAT HANYA DIAM, TERDUDUK DI KURSI. TIBA-TIBA AYAH MERONTA DENGAN SUARANYA…. SEMUANYA TERDIAM. AYAH MASIH MERONTA, LALU LEMAS. MAMA MAU MENGHAMPIRI TAPI…TIBA-TIBA IA TERJATUH JUGA.

BRAM DAN EMA
Ma…..





ENDING

LAMPU MENYALA PERLAHAN, POSISI PEMAIN DI AKHIR BAGIAN 3 TETAP. HANYA MAMA YANG SUDAH BERADA DI KURSI RODA. BRAM DAN EMA BERGERAK PERLAHAN. ALAT-ALAT DAPUR MULAI TURUN LAGI. EMA MENGAMBIL TAS, MEMBERESKAN ALAT-ALAT DAPUR….

EMA
Menurutku si Bela lebih menarik. Meski tidak secantik Nina tapi ia terlihat cerdas….

BRAM
Tapi bela pantatnya kecil…

MEREKA TERTAWA, SAMBIL MEMBERESKAN PERKAKAS DAPUR.

EMA
Ah, bilang saja kau takut kalah cerdas.

BRAM
Ah, siapa bilang? Kata ayah…aku dilahirkan di hari selasa wage, zodiakku Sagitarius sangat cocok juga di garis lintang selatan 30 derajat. Aku mengalami masa kejayaan jika menikahi gadis selasa wage.

EMA
Dan Nina lahir hari Pahing

BRAM
Kata Mama wage tidak bias ketemu pahing. Bias geyeng….

MEREKA KETAWA

EMA
Bram, kemarin aku menawar Tuhan lagi apakah aku bias berhenti menjadi adikmu?

BRAM
Lalu apa katanya?

EMA
Tahu. Mungkin dia sedang mikir-mikir….

BRAM
Kalau ia mengabulkan doamu, aku akan menawar Tuhan apakah ia boleh berhenti menjadi Tuhanku.

SEMUA TERTAWA. BRAM DAN EMA MENDORONG KURSI RODA AYAH DAN MAMA MEREKA. JUGA BARANG-BRANG YANG SUDAH DIMASUKAN TAS. MEREKA TERUS TERTAWA, LALU KELUAR.

LAMPU PADAM PERLAHAN

SELESAI

Yogyakarta, 27 Oktober 2003


TENTANG PENULIS

JONED SURYATMOKO.
Bernama lengkap Yoseph Joned Suryatmoko Ndaru Hadi. Dilahirkan di Solo, 21 Maret 1976 sebagai bungsu keluarga besar delapan anak yang sekarang pindah ke Bandung. Pada tahun 2000 ia menamatkan pendidikannya di jurusan Hubungan Internasional UGM dan kemudian menjadi wartawan Tabloid SENIOR Jakarta (Kelompok KOMPAS Gramedia/2000-2001) Staff pengajar Public Relation ASMI St. Maria Yogyakarta (2001-2002) dan konsultan pengembangan seni pertunjukan program pemuda di Bima, NTB untuk GTZ-Promis NT, lembaga kerjasama pemerintah RI dan Republik Federal Jerman (2003).

Berteater sejak di SMA Seminari Mertoyudan Magelang. Saat kuliah mengikuti teater di Institute Teater Rakyat Yogyakarta (1995-1999) dan teater Garasi (1996-1998) Kemudian bersama HJ Sriyanto (GM Teater Gardanalla) pada tahun 1007 ia mendirikan kelompok Trotjoh yang kemudian di tahun 2000 berganti nama menjadi teater Gardanalla.
Selain sebagai penulis dan wartawan lepas, kini sehari-hari ia bekerja sebagai Manager Produksi Artistik Teater Gardanalla yang bertugas mengelola kebijakan artistic dan pelaksanaanya dalam lembaga teater ini. Selain itu juga menjadi Programer di DON ANUNG Masochistic Theatre and Performance Company, lembaga teater yang dikelolanya sendiri dengan tema dasar konflik kontributif.

Ia dikirim British Council Indonesia untuk mengikuti seminar Manajemen Seni Pertunjukan di London, United Kingdom (Februari 2004). Ia juga menjadi peserta program International Residence 2004 Yayasan Kelola & The Asialink Centre untuk Art Management di Melbourne dan Sydney, Australia dengan focus manajemen teater lintas bidang dan pengembangan masyarakat. Dalam kesempatan itu ia sekaligus diminta menjadi actor untuk The Torch Project dalam produksi The Race (Melbourne November 2004) serta melakukan observasi di Not Yet It’s Dificult (NYID), La Mama Theatre dan menejemen kursus Akting di School of Drama, Victorian College of The Art, Melbourne.

E-mail: joned_suryatmoko@yahoo.com

0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com